Tantangan dimulai di Hotel Papandayan, di mana para Grand Finalist dibagi menjadi 3 tim. Tim 1 beranggotakan finalis asal Bali,Jawa Timur 2, Kepulauan Riau, Sulawesi Utara 2, dan Sumatera Utara. Tim 2 beranggotakan finalis asal Jawa Barat, Jawa Timur 1, Kalimatan Selatan, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Utara 1. Sedangkan Tim 3 beranggotakan finalis asal DKI Jakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Timur, dan Maluku. Ketiga tim ini memulai balapan ini dengan melalui sejumlah tantangan yang tersebar di berbagai pos di Hotal Papandayan.
Pada pos paling awal yang dipandu LOTY 2010 Rikas, Tim 1 berhasil menyelesaikan tantangan paling awal, disusul Tim 2 dan Tim 3. Namun pada dua pos berikutnya yang dipandu oleh 2nd RU LOTY 2010 Johan dan 1st RU LOTY 2010 Thomas, Tim 3 berhasil menyalip dua tim lainnya dan menyelesaikan semua tantangan di Hotel Papandayan paling awal. Tim 1 pun turun ke posisi kedua, sedangkan Tim 2 turun ke posisi terakhir.
Setelah menyelesaikan semua tantangan di Hotel Papandayan saatnya menuju ke tempat tujuan berikutnya - Celebrity Fitness, PVJ. Ketiga tim mendapatkan mobil masing-masing sebagai alat transportasi, tapi mereka harus mengemudikan mobil mereka sendiri dan harus mencari jalan sendiri dari Hotel Papandayan ke PVJ. Drive carefully guys! Jangan sampai tersasar ya!
Di Celebrity Fitness sudah ada sejumlah tantangan fisik yang menanti, mulai dari berlari di treadmill, push up, sit up, dan lain-lain. Pos ini juga sekaligus merupakan pos kedua sebelum pit stop yang terletak di rooftop depan arena skating Garden Ice PVJ. Tim 3 tiba paling awal dan dengan cepat segera menyelesaikan tantangan di pos ini disusul Tim 1 dan Tim 2 ... nah sekarang tinggal mencari jalan menuju pit stop secepat mungkin!
And now it's time for photo finish ... Tim pertama yang mencapai pit stop dan memenangkan Break The Boundaris challenge adalah ..... Tim 3! Congrats guys! Walaupun sempat tertinggal di awal lomba, tapi justru tim inilah yang berhasil tiba paling awal.
Dan tim berikutnya yang tiba di pit stop adalah .......... Tim 2. Rupanya dalam tim ini berhasil mendahului Tim 1 dalam adu cepat menuju pit stop.
And last but not least .. akhirnya Tim 1 tiba juga di pit stop. Dan berakhirlah tantangan ini. Meski ada yang menang dan yang kalah namun semua tetap senang karena telah berhasil menyelesaikan tantangan yang sangat seru ini.
Special hosts for the challenge!
2nd RU L-Men of The Year 2010
Tim Indonesian Pageants mengucapkan terima kasih Mas Ariel, Mas Fajar, dan team L-Men yang sudah mengizinkan kami untuk liputan ini. Untuk informasi lebih lanjut soal L-Men dan L-Men of The Year 2011 kunjungi situs resminya di www.l-men.com
Liputan oleh : Ayus Wijaya, Yutha Diantra, Inu Bahsalmasan