Selasa, 07 Juni 2011


Rezda Fahmandiva (Jawa Barat) dan Fiba Fitrista (DKI Jakarta) meraih gelar Juara pada Pemilihan Putra Putri Duta Budaya Indonesia yang diselenggarakan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) . Pemilihan ini diselenggarakan TMI dalam rangka HUT ke 36 TMII

Pemilihan yang baru pertama kali diadakan ini diikuti oleh wakil dari 20 Propinsi di Indonesia, dan disaring hingga akhirnya hanya menampilkan 9 Propinsi yaitu DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, Sumatera Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Selatan, Sumatera Barat, Bali dan Sulawesi Barat.

Wakil 2 Putra Putri Duta Budaya Indonesia
Rinho Ranto Tambunan (Nusa Tenggara Barat)dan Rika Karsitra Sari (Jawa Tengah)

Dalam Pemilihan ini, peserta diuji melalui serangkaian materi baik secara tulisan maupun lisan. Selain itu yang paling mendapatkan perhatian baik dewan juri dan para penonton adalah unjuk kebolehan masing-masing peserta diantara mereka ada menampilkan tarian, nyanyian bahkan pencak silat.

Sepasang Juara dan Juara 2, bertukar pasang antara Mojang Jajaka Jawa Barat dengan Abang None Jakarta

Kegiatan Pemilihan Putra Putri Duta Budaya Nusantara tahun ini dinilai oleh beberapa dewan juri seperti Nungki Kusumaastuti, Ratih Sanggarwati dan Laura Mulyadi. Mereka pun aktif memberikan penilaian sekaligus kritikan terhadap para finalis. Usai memperagakan busananya para finalis didampingi oleh penata busana dan penata riasnya lalu mereka ditanya seputar busana yang dikenakan baik mengenai warna, filosofi, unsur modifikasi dan lain sebagainya

Berikut Hasil lengkap Pemilihan tersebut :

Pemenang Putra Putri Duta Budaya Indonesia
Rezda Fahmandiva (Jawa Barat) dan Fiba Fitrista (DKI Jakarta)
Wakil 1 Putra Putri Duta Budaya Indonesia
Jodi Salahudin Akbar (DKI Jakarta) dan Dini Azzahara (Jawa Barat)
Wakil 2 Putra Putri Duta Budaya Indonesia
Rinho Ranto Tambunan (Nusa Tenggara Barat)dan Rika Karsitra Sari (Jawa Tengah)
Putra dan Putri Duta Budaya Indonesia 2011 Berbakat Seni
Haerudin dan Muthmainnah Maghfiroh (Sulawesi Selatan)
Duta Budaya Swarna Dwipa
Sumatera Selatan,
Duta Budaya Eksotika Mutiara
Sulawesi Selatan,
Duta Budaya Sapta Eksotika Surya
Nusa Tenggara Barat.
Penata busana Terbaik
Tatok Prihasmanto (Jawa Tengah),
Penata Rias Terbaik
Susantie Susana, SP (Jawa Barat)

Selamat kepada para Pemenang, Semoga kekayaan Budaya Indonesia akan terus lestari selamanya

Bahan : Disparbud Jabar

0 Komentar di Blogger

0 comments:

 
Toggle Footer