Senin, 13 Desember 2010



Puteri Indonesia 2010 Nadine Ames bersama Miss Indonesia Earth Eco-Tourism 2009 Grace Lasaroeddin dan President GEMPITA DR. A. B. Susanto

Pada tanggal 11 Desember 2010, telah diadakan kegiatan sosial oleh GEMPITA (Gerakan Masyarakat Peduli Indonesia dan Dunia Tanpa Kusta) adalah organisasi sosial yang diprakrasai oleh DR. A. B. Susanto (President GEMPITA) dan Grace Lasaroeddin (PR GEMPITA dan Miss Indonesia Earth Eco-Tourism 2009) sebagai pencetus GEMPITA, serta Apit Abu Haripin (Treasurer GEMPITA), dan Rm. Tino (Secretary Jendral GEMPITA). GEMPITA sendiri memiliki 2 program yaitu Early Detection dan Human Dignity yang tujuannya untuk menghapus stigma dan diskriminasi terhadap orang yang tekena atau pernah menderita Kusta.

Pada tanggal tersebut diadakan dua kegiatan Gempita, yaitu Konferensi Pers dan Deteksi dini penyakit Kusta. Dalam konferensi pers dijelaskan mengenai aktivitas GEMPITA Journalist Award 2011, yaitu lomba penulisan kegiatan pemberantasan penyakit kusta untuk para wartawan. Dalam kesempatan itu juga diungkapkan mengenai kegiatan CSR Night yang akan diselenggarakan pada bulan Februari 2010.

Press Conference Kegiatan Sosial GEMPITA

Acara dilanjutkan dengan aksi damai di bundaran Hotel Indonesia untuk membagikan “Hope
Needle
” atau “Jarum Harapan” bersama pendukung acara. Tujuan acara ini adalah mengkampanyekan deteksi dini terhadap penyakit kusta dengan cara yang sangat sederhana, serta mudah dipahami dan dilakukan. Caranya adalah menekan bercak putih yang tampak di kulit dengan jarum. Jika ditekan dengan jarum bercak putih tersebut.

Grace Lasaroeddin, Miss Indonesia Earth Eco-Tourism 2009 dan PR GEMPITA

FYI, penyakit kusta adalah penyakit yang disebabkan bakteri mycobacterium leprae. Penyakit ini sejatinya sulit menular karena lebih dari 95% total penduduk dunia secara alamiah kebal terhadap kusta. Namun jika dalam waktu 2 x 24 jam penderita kusta mengkonsumsi obat yang dapat diperoleh secara gratis, penyakit ini sudah tidak menular lagi. Sayang, tidak banyak yang mengetahui kalau kusta sebenarnya sulit menular. Stigma negatif terlanjur melekat pada para penderita kusta, sehingga tindakan diskriminatif pun menghalangi kebebasan mereka. Akibatnya, banyak penderita kusta yang terkatung-katung di jalan menjadi pengemis dan jarang diberi kesempatan bekerja di wilayah publik.

Para Peserta Berfoto Bersama Sebelum Memulai Aksi Sosial

Acara ini, selain dihadiri oleh Tina Toon (Ambasador of GEMPITA) dan dr. JP Handoko (RS. Kusta Sitanala), juga dimeriahkan, antara lain oleh Nadine Alexandra Dewi Ames (Puteri Indonesia 2010) dan Grace Lasaroeddin (PR GEMPITA & Miss Indonesia Earth Eco-Tourism 2009).

Grace Lasaroeddin Bersama Penderita Kusta

Terima kasih kepada Grace Lasaroeddin atas kiriman bahan-bahan berita dan foto kegiatan sosial GEMPITA dan Mas Firman dari Greeneration4Life atas informasinya.
0 Komentar di Blogger

0 comments:

 
Toggle Footer