Sabtu, 06 November 2010

Indonesian Pageants had the chance to chat with Fiza through YM

"Terima kasih ya buat supportnya" - kata Fiza

A
da berita bagus dari Fiza, kemarin mereka berkumpul dalam suatu diskusi dan bercerita hal-hal yang menarik terkait lingkungan dinegara masing-masing peserta. Dari semua kontestan, hanya 20 orang saja yang dikasih kesempatan untuk menceritakan tentang negara mereka masing-masing, dan sekali lagi Fiza juga kesempatan untuk menceritakan Indonesia di forum diskusi tersebut.

"Semua orang termasuk chairmannya pada terpesona sama aku, karena menurut mereka cerita yang kusampaikan bagus dan sangat menarik perhatian mereka"

IP penasaran sebenarnya apa yang di ceritakan, "Oh aku bercerita tentang Komodo, aku bilang kayak film Jurrasic Park. Juga tentang Bali yang memiliki daya tarik yang komplit karena semua ada disitu. Keindahan Bali ini bisa dilihat di film Julia Roberts terbaru berjudul EAT, PRAY and LOVE"
"Kata mereka personality aku keluar, aku mau nangis deh banyak yang muji.. he he he. Alhamdullilah setidaknya aku bisa melakukan sesuatu yang positif untuk Indonesia. Banyak yang bilang sangat tertarik dan ingin berkunjung ke Bali, Indonesia setelah dengar presentasi aku. Aku presentasi pakai bahasa Inggris supaya maksud ceritanya bisa ditangkap semua orang. Ada yang pakai bahasa negara masing2 dan harus di translate ulang"

"Selain itu, kata mereka AKU BERBEDA DARI YANG LAIN"

Indonesian Pageant juga sempat menanyakan tentang baju yang Fiza pakai hari ini, yaitu baju coklat dan jeans biru. "Banyak yang bertanya2, apa Fiza salah kostum atau tidak baca dresscode acara hari itu?""ENGGAK :D , sebelum acara saya selalu tanya apakah ada aturan dresscode untuk setiap event. Dan untuk acara ini kita boleh berpakaian bebas atau mengenakan sesuatu yang khas dari negara masing-masing. Jadi aku kombinasikan baju batik dan jeans diacara itu. Ada yang pakai gown, dress ada juga yang pakai baju sports dan jeans. Hari ini kita ada shooting TV"

"Salam ya buat anak-anak Indonesian Pageants, terima kasih selalu support Fiza. Berdoa saja untuk yang terbaik. Fiza mau tidur dulu besok ada rehearsal pagi-pagi"

Kita pasti akan selalu support Fiza :D

Teks : Toma Gultom

Bahan Teks : Exclusive Chat with Fiza

Terima kasih kepada YPI (Yayasan Puteri Indonesia) & Fiza
www.puteri-indonesia.com


2 Komentar di Blogger

2 comments:

Unknown mengatakan...

Hi Fiza.. maaf terlambat sekali.. Congratulations ya.. Kita semua di Komnas Pengendalian Tembakau turut bersyukur dan bangga bahwa Fiza bisa meraih prestasi sebagai Miss Friendship di Miss International 2010. Sukses selalu dalam berbagai rencana kedepan… juga terus mendukung berbagai upaya, kegiatan dan prestasi kaum muda Indonesia, tanpa kehadiran rokok dan iklan rokok!!
Thanks untuk cerita-cerita seru di Diary part 1-2-3, dan sekali lagi, Banyak selamat untuk Fiza..
[monique]

Tari mengatakan...

WOW, CONGRATS FIZA! Ikut senang dan bangga sebagai masyarakat Indonesia. Fiza pantas banget mendapatkannya. Cepat belajar, ramah, pandai bergaul, terbuka untuk masukan, good listener, baik hati...dst. Keep up your good nature Fiza.

Lebih bangga lagi karena Fiza adalah Duta kita. Luar biasa!

Sukses untuk segala upayanya dengan gelar baru. Jangan berhenti juga berjuang melindungi anak-anak Indonesia dari pengaruh bahaya rokok. Bujukannya makin banyak dimana2.

Salam sukses!
Tari

 
Toggle Footer