Rabu, 09 Juni 2010

Miss Lebanon 2009 Martine Andraos Visits Indonesia


7 Juni 2010, Indonesian Pageants (IP) mendapat undangan dari Mojang Jajaka Kota Bandung dan Saung Angklung Mang Udjo untuk bertemu dengan Martine Andraos (Miss Lebanon 2009) yang juga wakil Lebanon di ajang Miss Universe 2009. Wait a minute ... What is she doing here?



Ternyata Martine datang untuk melihat keindahan pariwisata Indonesia atas undangan KBRI Beirut. Selama di Indonesia, Martine akan mengunjungi objek-objek wisata di Jakarta, Bandung, dan Bali. Selain itu dia juga akan mengadakan kunjungan sosial ke lokasi bencana alam di Padang, Sumatera Barat.



Selama di Saung Angklung Mang Udjo, Martine dihibur oleh atraksi kesenian tradisional Sunda mulai dari wayang golek, tari jaipong, arumba, bermain angklung bersama, sampai menari bersama dengan semua pengisi acara dan pengunjung. Ya ... ya pastinya Martine jadi rebutan pengunjung untuk diajak foto bersama. Nice to meet Martine!


Martine Tlete Andraos is the reigning Miss Lebanon. She was crowned Miss Lebanon on June 26, 2009 in a broadcast held LIVE in Beirut, Lebanon on LBC . Martine was representing Lebanon in Miss Universe 2009 which took place on Nassau, Bahamas on August 23, 2009


Liputan ini dilakukan oleh Reporter Indonesian Pageants, Yutha & Nursasongko. Terima kasih kepada Bhawika (Saung Angklung Mang Udjo) atas undangan liputan ini.
Visit Saung Angklung Mang Udjo at http://www.angklung-udjo.co.id/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar